Membeli mobil bekas merupakan solusi alternatif bagi yang belum mampu membeli mobil baru. Mobil bekas menawarkan berbagai pilihan harga yang lebih terjangkau dan fleksibel.
Proses pembelian mobil bekas juga cenderung lebih cepat, terutama jika membeli langsung dari pemiliknya. Anda juga memiliki ruang untuk bernegosiasi harga.
Daihatsu Terios merupakan salah satu mobil bekas yang cukup populer. SUV kompak ini telah mengalami beberapa pembaruan desain dan fitur.
Sebelum membeli Daihatsu Terios bekas, perhatikan spesifikasi dan harganya secara detail. Berikut informasi harga dan spesifikasi Daihatsu Terios bekas sebagai referensi Anda.
1. Spesifikasi Singkat Daihatsu Terios
Daihatsu Terios tersedia dalam beberapa varian, seperti TX, TS, Adventure, dan R Deluxe, masing-masing dengan keunggulan dan harga yang berbeda.
Daihatsu Terios generasi terbaru menggunakan mesin 2 NR-VE DOHC Dual VVT-i berkapasitas 1496 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 104 PS/6000 rpm dan torsi maksimum 136,3 Nm/4200 rpm.
Sistem keselamatan pada Daihatsu Terios juga cukup lengkap, termasuk ABS, EBD, VSC, dan HSA.
Perlu dipertimbangkan juga kondisi fisik mobil. Cek secara teliti bagian eksterior dan interior, serta fungsi mesin dan komponen lainnya sebelum memutuskan pembelian.
Jangan ragu untuk membawa mekanik terpercaya untuk melakukan pengecekan menyeluruh sebelum transaksi. Hal ini dapat membantu Anda menghindari potensi masalah di kemudian hari.
2. Daftar Harga Daihatsu Terios Bekas
Berikut kisaran harga Daihatsu Terios bekas berdasarkan tahun dan tipe. Perlu diingat bahwa harga ini dapat bervariasi tergantung kondisi mobil dan lokasi penjualan.
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2007: Rp95 juta—Rp105 juta
Daihatsu Terios 1.5 TS Bensin-MT 2007: Rp83 juta—Rp87 juta
Daihatsu Terios 1.5 TS EXTRA Bensin-MT 2008: Rp82 juta—Rp112 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-AT 2008: Rp93 juta—Rp98 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2008: Rp95 juta—Rp104 juta
Daihatsu Terios 1.5 ADVENTURE R Bensin-MT 2008: Rp110 juta—Rp120 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-AT 2009: Rp88 juta—Rp107 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2009: Rp105 juta—Rp113 juta
Daihatsu Terios 1.5 TS EXTRA Bensin-MT 2009: Rp95 juta—Rp100 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2010: Rp90 juta—Rp112 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2011: Rp103 juta—Rp130 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX ADVENTURE Bensin-AT 2011: Rp103 juta—Rp130 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-AT 2011: Rp100 juta—Rp109 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2013: Rp95 juta—Rp124 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX ADVENTURE Bensin-MT 2013: Rp99 juta—Rp159 juta
Daihatsu Terios 1.5 TS EXTRA Bensin-AT 2013: Rp95 juta—Rp131 juta
Daihatsu Terios 1.5 TS EXTRA Bensin-MT 2014: Rp95 juta—Rp110 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX ADVENTURE Bensin-MT 2014: Rp112 juta—Rp140 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-MT 2014: Rp108 juta—Rp140 juta
Daihatsu Terios 1.5 ADVENTURE R Bensin-MT 2015: Rp150 juta—Rp170 juta
Daihatsu Terios 1.5 TX Bensin-AT 2015: Rp120 juta—Rp151 juta
Daihatsu Terios R Bensin-MT 2015: Rp119 juta—Rp157 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2016: Rp150 juta—Rp160 juta
Daihatsu Terios 1.5 X EXTRA Bensin-MT 2016: Rp114 juta—Rp147 juta
Daihatsu Terios 1.5 ADVENTURE R Bensin-MT 2017: Rp70 juta—Rp175 juta
Daihatsu Terios 1.5 X EXTRA Bensin-MT 2017: Rp132 juta—Rp185 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2017: Rp129 juta—Rp155 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2018: Rp157 juta—Rp189 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Bensin-AT 2018: Rp190 juta—Rp230 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Deluxe Bensin-MT 2018: Rp140 juta—Rp210 juta
Daihatsu Terios 1.5 X EXTRA Bensin-MT 2018: Rp114 juta—Rp147 juta
Daihatsu Terios 1.5 ADVENTURE R Bensin-MT 2018: Rp70 juta—Rp175 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Deluxe Bensin-AT 2019: Rp182 juta—Rp205 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Bensin-MT 2019: Rp171 juta—Rp205 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2019: Rp160 juta—Rp187 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2020: Rp146 juta—Rp170 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Deluxe Bensin-AT 2020: Rp200 juta—Rp215 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Deluxe Bensin-AT 2021: Rp195 juta—Rp219 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Bensin-AT 2021: Rp193 juta—Rp200 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2021: Rp176 juta—Rp185 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Deluxe Bensin-AT 2022: Rp175 juta—Rp215 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-MT 2022: Rp176 juta—Rp200 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-AT 2022: Rp186 juta—Rp191 juta
Daihatsu Terios 1.5 X Bensin-AT 2023: Rp188 juta—Rp212 juta
Daihatsu Terios 1.5 R Custom Bensin-AT 2023: Rp235 juta—Rp266 juta
Pastikan pilihan mobil sesuai dengan budget dan kebutuhan Anda.
Penulis: Andi Muhammad Ihsan